Keunggulan Alat Masak Cast Iron

Kenapa Kamu Harus Pakai Cast Iron SKITCHEN?

  1. Lebih Sehat (Toxic Free, non PFOA dan TANPA ANTI LENGKET)
    Cast iron sudah digunakan selama ratusan tahun dan menjadi salah satu alat masak paling sehat dibandingkan dengan alat masak yang saat ini beredar di pasaran. Sebab, cast iron tidak mengandung lapisan atau coating dari bahan kimia berbahaya seperti anti lengket atau PFOA yang selama ini dipakai di alat masak anti lengket. Cast iron juga toxic free, satu-satunya lapisan yang SKITCHEN berikan untuk cast iron kami adalah minyak sayur saat proses seasoning.
  2. Aman
    Alat masak cast iron aman untuk secara terus-menerus dalam jangka waktu yang lama. Justru cast iron akan semakin bagus jika digunakan secara rutin. Saat kamu memasak, minyak akan melapisi permukaan cast iron dan lama-kelamaan lapisan terbentuk dengan baik sehingga akan menghasilkan alat masak yang menyerupai panci anti lengket alami.
  3. Multifungsi
    Cukup menggunakan cast iron dan buatlah meja makanmu layaknya seperti pesta. Cast iron sangat multifungsi karena bisa dipakai hampir semua jenis masakan, dari mulai menggoreng, menumis, merebus, deep fry, grill hingga membuat roti semua bisa dilakukan dengan alat masak ini. Tidak hanya itu, namun cast iron juga kompatibel di hampir semua sumber panas, kecuali microwave.
  4. Awet dan Tahan Lama
    Selain berinvestasi di kesehatan, dengan menggunakan cast iron kamu juga ikut berinvestasi pada alat masak, sebab cast iron merupakan alat masak yang awet dan tahan lama. Jika kamu rawat dengan baik dan benar sesuai buku petunjuk perawatan, cast iron bisa bertahan sampai anak-cucu.
  5. Produk Lokal yang Berkualitas
    Tak banyak yang menyangka jika cast iron SKITCHEN adalah produk lokal, sebab kualitas yang kami miliki mampu bersaing dengan produk dari luar negeri. Cast iron SKITCHEN dibuat menggunakan bahan-bahan premium dan diproduksi oleh pengrajin lokal berkualitas yang berasal dari Indonesia.
  6. Cast Iron Meningkatkan Asupan Zat Besi
    Memasak menggunakan cast iron dapat meningkatkan asupan zat besi. Cast iron memiliki zat besi alami yang terkandung di dalamnya, sehingga saat memasak makanan pun akan memiliki asupan tambahan zat besi.
  7. Panas Merata dan Lebih Hemat
    Cast iron terkenal sebagai alat masak dengan ketahanan panas yang stabil dan lama, sehingga dia menghasilkan panas yang merata ke seluruh permukaannya. Masakan pun jadi bisa matang dengan sempurna. Selain itu, saat sudah panas kamu bisa mengecilkan sumber kompor dan memakai api kecil sehingga gas pun lebih hemat.

Video Skitchen

FAQs

Pertanyaan yang Sering Diajukan oleh Pelanggan

Apakah Cast Iron bisa di rendam ?

Cast iron tidak boleh direndam, sebab bisa membuat cast iron berkarat. Namun jangan khawatir, jika cast iron berkarat kamu bisa dengan mudah membersihkannya.

Baca Kamus Cast Iron kami untuk tips-tips perawatan panci cast iron lainnya.

Bisakah saya mencuci Cast Iron dengan sabun ?

Bisa, asalkan setelah dicuci menggunakan sabun HARUS diseasoning ulang. Kami sarankan untuk tidak menggunakan sabun kecuali sangat dibutuhkan. Apabila terpaksa menggunakan sabun, gunakan sangat sedikit sabun dan dicampur dengan air.

Bisakah saya menggunakan wol baja atau scrubber logam untuk membersihkan Cast Iron ?

Bisa! Jangan khawatir cast iron kamu akan rusak apabila dicuci menggunakan wol baja. Cast iron SKITCHEN tidak menggunakan lapisan anti lengket, sehingga aman dicuci pakai wol baca atau scrubber logam lainnya.

Bisakah saya meletakkan Cast Iron di mesin pencuci piring?

Sayangnya tidak! Kami sarankan mencuci cast iron secara manual menggunakan tangan. Penggunaan mecin pencuci piring bisa menyebabkan cast iron rusak/berkarat.

Masih punya pertanyaan tentang SKITCHEN?