Cara Menghilangkan Residu Hitam di Cast Iron

Penyebab Residu Hitam

Residu hitam bisa terjadi karena adanya aktivitas memasak yang menyebabkan pengikisan pada seasoning, seperti memasak air, memasak makanan yang terlalu asam atau basa seperti tomat atau kacang-kacangan, dan penggunaan sabun yang terlalu banyak. Residu hitam juga biasa terjadi akibat minyak yang gosong saat proses seasoning.

Residu ini tidak berbahaya dan akan berkurang seiring pemakaian cast iron secara terus-menerus.

Cara Membersihkan Residu Hitam

pertama pakai

Cara Membersihkan Residu Hitam

Langkah 1

Pakai Cast Iron Sesering Mungkin

Residu hitam akan menghilang seiring pemakaian. Untuk itu, sering-seringlah gunakan cast iron untuk memasak.

Seasoning

Langkah 2

Rutin Memberikan Seasoning

Pastikan kamu rutin memberikan seasoning, terlebih setelah mencuci menggunakan sabun, sabut kawat atau memasak makanan berkuah dan asam atau basa.

Langkah 3

Mencuci Menggunakan Garam

Jika residu cukup menganggu, kamu bisa memberikan garam kasar di cast iron dan menggosoknya menggunakan spons kasar. Kemudian bilas bersih dan beri seasoning cast iron.

Video Skitchen

FAQs

Pertanyaan yang Sering Diajukan oleh Pelanggan

Cast iron saya lap dan mengeluarkan noda hitam, apa yang harus saya lakukan?

Pertama jangan panik! Noda hitam di cast iron sangat normal dan tidak berbahaya. Ikuti langkah-langkah membersihkan residu hitam.

Apakah residu hitam ini berbahaya?

Tidak! Residu hitam berasal dari minyak yang gosong, aktivitas memasak makanan asam, berkuah atau penggunaan sabun yang berlebihan. Residu hitam akan hilang seiring pemakaian.

Masih punya pertanyaan tentang SKITCHEN?