Premium Cast Iron Indonesia
Beef Bulgogi adalah hidangan populer dari Korea yang terkenal dengan rasa gurih dan manisnya. Dalam artikel ini, kita akan membagikan resep yang lebih enak dengan menggunakan cast iron. Kita pakai Berlin Pan Small dari SKITCHEN, bisa dibeli di sini. Nah, dengan wajan cast iron ini akan membantu menghasilkan rasa yang lebih enak dan lezat. Rasanya yang gurih dan manis akan memikat lidah siapa pun yang mencicipinya. Nikmati Beef Bulgogi sebagai hidangan utama, atau sajikan dengan salad dan banchan (hidangan pendamping Korea) untuk pengalaman makan yang sempurna. Selamat mencoba!
Langkah 1
Campurkan kecap manis, minyak wijen, gula, dan saus pear (atau saus apel) dalam sebuah wadah. Aduk rata hingga gula larut. Tambahkan irisan daging sapi ke dalam campuran saus. Pastikan semua bagian daging terlapisi dengan baik. Diamkan selama minimal 30 menit hingga 1 jam di dalam kulkas agar daging meresap.
Langkah 2
Panaskan wajan cast iron di atas api sedang. Setelah wajan cukup panas, tambahkan sedikit minyak goreng dan ratakan dengan tangan atau menggunakan spatula.
Langkah 3
Tambahkan irisan bawang putih dan bawang besar ke dalam wajan. Tumis hingga harum dan bawang mulai layu.
Langkah 4
Angkat daging dari marinasi dan letakkan di atas wajan. Jangan terlalu banyak daging sekaligus agar proses penggorengan lebih efektif.
Langkah 5
Biarkan daging menggoreng tanpa diaduk terlalu sering. Setelah satu sisi daging mulai berubah warna, balik daging dan masak sisi lainnya.
Langkah 6
Setelah daging matang dan berubah warna secara merata, tuang sisa marinasi ke atas daging. Tambahkan juga wijen sangrai dan lada hitam. Aduk-aduk hingga semua bahan tercampur rata dan daging matang sepenuhnya.
Langkah 7
Angkat bulgogi dari wajan cast iron dan sajikan di atas piring saji yang sudah diisi dengan nasi putih. Taburi dengan daun bawang atau seledri cincang jika diinginkan.
Untuk video lengkapnya dapat dilihat di sini.
Bagikan resep-resep menarik kamu disini