Apakah kamu wanita atau pria yang aktif bekerja dan tidak punya banyak waktu untuk memasak? Ya, memasak adalah kegiatan yang cukup menyita banyak waktu, terutama bagi kamu yang memiliki pekerjaan aktif kan. Namun, memasak juga penting banget, terutama kamu yang sudah memiliki keluarga untuk memenuhi kebutuhan nutrisi keluarga kamu kan.

Meski demikian, kamu tetap bisa kok memasak meski sibuk bekerja. Jangan khawatir, karena skimin punya beberapa tips yang bisa kamu ikutin untuk memasak makanan dengan mudah dan praktis.

Siapkan stok bahan makanan

Tips masak yang pertama, siapkan stok bahan makanan di dalam freezer, seperti daging atau lauk pauk yang bisa dibekukan. Pisahkan daging sebelum dibekukan agar tidak menempel satu sama lain. Dengan menyiapkan stok bahan makanan, kamu bisa memasak dengan lebih cepat dan praktis.

Belanja kebutuhan makanan 7-10 hari sekali

Belanja kebutuhan makanan 7-10 hari sekali agar kamu tidak perlu sering-sering belanja ke toko atau pasar. Hal ini akan menghemat waktu dan tenaga kamu. Pastikan untuk membeli bahan makanan yang cukup untuk kebutuhan selama seminggu atau sepuluh hari ya.

Pilihlah resep dengan bahan yang mirip dan mudah

Pilihlah resep-resep dengan bahan yang mirip dan mudah untuk setiap minggunya. Contohnya, pada hari Senin kamu bisa memasak ayam teriyaki, pada hari Selasa kamu bisa memasak ayam katsu, dan seterusnya. Dengan begitu, kamu tidak perlu bingung memikirkan resep yang baru setiap harinya deh.

Masak porsi besar sehari sekali

Masak porsi besar sehari sekali dan simpan sisa makanan di kulkas atau freezer untuk dimakan pada jam makan selanjutnya. Dengan begitu, kamu bisa memanfaatkan waktu dan tenaga kamu dengan lebih efektif.

Siapkan makanan pagi yang super simpel

Siapkan makanan pagi yang super simpel dengan persiapan di bawah 15 menit, seperti sandwich, omelet, sereal, atau bubur abon. Dengan mempersiapkan makanan pagi dengan cepat, kamu bisa menghemat waktu dan tenaga kamu untuk kegiatan lainnya.

Simpan 3-4 resep favorit yang bisa dimasak berulang dan minim modifikasi

Tips masak terakhir, simpan 3-4 resep favorit yang bisa dimasak berulang dan minim modifikasi. Misalnya, jika kamu suka tumis, kamu bisa memasak tumis dengan berbagai bahan yang berbeda. Dengan memodifikasi resep favorit kamu, kamu bisa merasakan sensasi makanan yang berbeda setiap harinya.

Dengan mengikuti tips masak di atas, kamu bisa memasak dengan mudah dan praktis. Ingatlah untuk mempersiapkan stok bahan makanan, belanja kebutuhan makanan cukup untuk seminggu atau sepuluh hari, pilihlah resep-resep yang mudah dan mirip setiap minggunya, masak porsi besar sehari sekali, siapkan makanan pagi yang super simpel, dan simpan 3-4 resep favorit yang bisa dimasak berulang dan minim modifikasi.

Untuk urusan alat masak kamu bisa percayakan kepada cast iron SKITCHEN. Ada banyak model dan ukuran yang bisa kamu pakai untuk menunjang aktivitas memasak kamu deh. Untuk pembelian bisa melalui link berikut ya.

Selamat mencoba!

Setelah mengeluarkan Busan BBQ Hotplate pada awal tahun baru 2023, SKITCHEN Indonesia mengeluarkan produk terbarunya yakni Djogja Dutch Oven. Ini adalah series mini cast iron/mini cocotte pertama dari SKITCHEN yang bisa digunakan untuk serving maupun penggunaan langsung (memasak) di kompor maupun oven.

Terinspirasi dari Gerabah Yogyakarta

Desain Djogja Dutch Oven sangat khas dengan nuansa gerabah Yogyakarta. Hal ini dikarenakan gerabah menjadi inspirasi utama dalam pembuatan Djogja Dutch Oven. Setiap lengkungan dalam Djogja Dutch Oven merupakan representasi dari kerajinan khas Yogyakarta ini. Mulai dari bagain panci hingga bagian tutup, yang disesuaikan dengan kebutuhan dan bahan cast iron itu sendiri.

Cocok untuk individual serving

Djogja Dutch Oven sangat cocok untuk kebutuhan restoran, cafe atau pengusaha food service lainnya sebagai tempat penyajian. Memiliki diameter 10 cm dengan tinggi 4.5 cm, cocok untuk satu porsi menu. Bentuknya unik dan elegan memiliki daya tarik sendiri, sehingga ketika disajikan di atas meja makanan terlihat lebih menggugah selera.

Bisa untuk beragam menu makanan

Buat hidangan seperti kue, mac & cheese, roti jagung, shakshauka, mini pizza, hingga dessert di Djogja Dutch Oven. Kamu bisa menggunakan satu wadah saja untuk memasak sekaligus penyajian. Tentu saja ini bisa mengurangi cucian kamu. Ditambah semua cast iron kami sudah pre-seasoned sehingga kamu bisa langsung menggunakannya. Sangat cocok untuk Restoran, cafe dan pengusana makanan lainnya.

Awet sehingga cocok untuk penggunaan jangka panjang

Alat masak cast iron ini cukup kokoh untuk menahan penggunaan berat di dapur, baik saat digunakan untuk memanggang, menggoreng ataupun menyajikan. Setiap bagian akan menghadirkan gaya pada pengaturan meja restoran atau cafe kamu. Ini bisa menjadi tema dan dekorasi sempurna untuk tempat usaha kamu. Ukurannya yang kecil juga cocok lho untuk mengontrol porsi makanan.

Terakhir, mini cast iron adalah cara cerdas untuk menyajikan makanan di restoran kamu! Panggang makanan langsung, itu akan membuat proses penyajian menjadi lebih cepat dan mudah. Jika kamu tertarik, bisa langsung membelinya melalui Tokopedia dan Shopee kami. Atau jika kamu menginginkan Djodja Dutch Oven untuk usaha kamu, jangan ragu menghubungi customer service kami di sini.

Siapa di sini yang sering merasa kalau BBQ-an terutama ala Korean itu menunya besar banget? Jadi ngga habis kalau dimakan sendirian. Atau kamu malah sering jadi tempat penampungan alias ngabisin sisa makanan istri/suami? Yuk, sini ngumpul. Karena SKITCHEN punya satu produk baru yang jadi solusimu.

Namanya Busan BBQ Hotplate. Ini merupakan salah satu produk yang paling sering direquest oleh pelanggan, terutama mereka yang menjalani bisnis restoran atau hotel. Kenapa? Karena kamu bisa memasak dan menyajikan makanan langsung dalam satu panci saja. Terlebih ini merupakan kombinasi grill dan hotplate. Keren bukan?

Bentuk terbaru dengan ukuran pas untuk satu porsi

Busan BBQ Hotplate merupakan inovasi terbaru dari SKITCHEN. Desain ini disesuaikan dengan kebutuhan customer. Memiliki diameter 20 cm, Busan BBQ Hotplat sangat cocok digunakan untuk memasak dan menyajikan satu porsi makanan.

Pada bagian dasarnya, Busan BBQ Hotplate agak cembung dengan tinggi grill 0,3 cm dengan jarak masing-masing grill 0,9 cm. Tujuannya supaya saat memasak lemak dan minyaknya terkumpul ke bawah sehinggga daging tidak lembek.

Ada harga spesial selama awal tahun baru

Promo 1-7 Januari 2023

Di awal tahun baru ini, SKITCHEN memberikan harga spesial untuk setiap pembelian Busan BBQ Hotplate. Mulai dari tanggal 1-7 Januari 2023, harga Busan BBQ Hotplate yang semula IDR 195,000 menjadi IDR 172,023 saja lho. Yuk, mumpung masih diskon langsung dicheckout di sini ya.

Cocok untuk restoran maupun rumahan

Busan BBQ Hotplate menjadi salah satu item yang paling dicari oleh para pengusaha restoran untuk menyajikan menu-menu unggulannya. Meski begitu, bukan berarti Busan BBQ Hotplate tidak bisa dipakai untuk memasak ya. Kamu juga bisa lho memasak langsung di sini.

Kompatibel di hampir semua sumber panas

Semua cast iron SKITCHEN sudah kompatibel di hampir semua sumber panas, ini termasuk kompor gas, kompor listrik, kompor induksi, oven bahkan api langsung ya. Namun, untuk penggunaan di microwave tidak kami sarankan.

Pre-seasoned dan ready to used

Semua produk SKITCHEN juga sudah melewati proses pre-seasoned sebanyak tiga kali sebelum sampai di tangan kamu. Seasoning sendiri merupakan pelapisan minyak ke seluruh permukaan cast iron secara merata dan menyeluruh kemudian dipanggang atau dipanaskan kembali. Untuk penjelasan lengkapnya mengenai seasoning bisa di baca di sini.

Saat membeli cast iron SKITCHEN, kamu tidak perlu menseasoning terlebih dahulu. Kamu hanya perlu mencucinya dan cast iron siap dipakai memasak. Mudah bukan?

Pertandingan Piala Dunia di Qatar sudah memasuki babak delapan besar, semakin seru dan menegangkan bukan? Setelah Spanyol terpaksa kalah dari Maroko lewat adu pinalti, kira-kira siapa lagi nih yang bakal tersingkir?

Sembari menemani kamu menonton sisa pertandingan sampai final tanggal 18 Desember 2022 nanti, SKITCHEN memberikan paket spesial lho. Namanya Paket Nobar World Cup 2022, isinya ada Helsinki Skillet, Nairobi Reversible Grill dan Silicone Handle Peach.

Harga spesial selama Piala Dunia 2022

Paket Nobar World Cup 2022 ini dibanderol Rp500.000 saja dari harga semula Rp705.000. Diskon 30% lho. Murah banget bukan?

Paket lengkap dari skillet, grill & silicone

Nonton Piala Dunia paling seru ramean bareng keluarga atau teman. Ngga lupa ditemani dengan berbagai hidangan lezat yang bisa menambah keseruan kamu. Nah, untuk itu kami ingin menemani acara nobar kamu dengan memberikan kualitas hidangan ala restoran. Caranya dengan dimasak menggunakan cast iron atau sajikan di atasnya langsung. Dijamin deh nobar kamu pasti lebih seru.

Tersedia di Tokopedia & Shopee

Nairobi
Nairobi Reversible Grill

Paket Nobar World Cup 2022 ini bisa dibeli langsung melalui Tokopedia dan Shopee kami ya. Kalau kamu kesulitan bisa langsung menghubungi admin, kami siap membantu.

Hanya sampai final Piala Dunia 2022

Ayo manfaatkan Paket Nobar World Cup ini, karena hanya sampai 18 Desember 2022 atau final piala dunia. Setelah itu harga akan kembali normal. Yuk, kapan lagi beli tiga barang dengan harga 500rb saja. Stocknya ngga banyak, jadi jangan sampai ketinggalan ya.

Btw, tim favorit kamu lolos ngga ke babak delapan besar?

Perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru)2022 menjadi momen yang dinantikan oleh semua orang. Untuk menambah kemeriaan Nataru, SKITCHEN turut menghadirkan Christmas Hamper 2022 yang unik dan anti-mainstream.

Hamper Anti-Mainstream

Momen Nataru identik dengan berbagi hamper. Jika kamu bosan memberikan hantaran berupa makanan atau kue kering, kamu bisa memilih hamper dari SKITCHEN ini.

Di dalam Christmas Hamper 2022 ini, kamu akan mendapatkan Stockholm Skillet Small (diameter 17 cm), Skillet Cookie Mix (adonan untuk cookiesnya), instruksi/cara membuat dan hangtag. Semua ini dibungkus di dalam box khusus edisi Natal.

Yang membuat beda, tentu saja kamu harus membuat kue sendiri menggunakan skillet. Adapun caranya sangat mudah, semua sudah dijelaskan detail di dalam kertas instruksi. 

Mudah dibuat bahkan oleh anak-anak

Untuk membuat cookie ini kamu hanya membutuhkan bahan tambahan satu butir telur dan 85gr butter cair. Kemudian campurkan Skillet Cookie Mix dari SKITCHEN dan bahan tambahan tadi, lalu aduk menggunakan sutil/solet. Tidak sampai lima menit adonan sudah jadi.

Sangat mudah, bahkan anak-anak pun bisa membuatnya. Dengan begitu kamu bisa mengisi hari libur Natal dan tahun baru bersama anak-anak dengan membuat skillet cookie ini.

Harga terjangkau

Bukan SKITCHEN namanya kalau nggak terjangkau. Satu box Christmas Hamper 2022 ini dibanderol IDR 300,000 saja. Kamu sudah mendapatkan hamper dengan harga tersebut mulai tanggal (1 Desember – 31 Desember).

Sebab ada special early bird yang berlaku dari hari ini (10 November – 30 November 2022) diskon menjadi IDR 250,000 saja. Terjangkau banget kan, cocok buat dikirim ke teman, sahabat, keluarga, atau relasi bisnis kamu. Dijamin mereka akan sangat senang. Apalagi cast iron ini awet jadi bisa digunakan terus deh.

Khusus Wilayah Jakarta dan Semarang

Buat kamu yang mencari Christmas Hamper khususnya untuk wilayah Jakarta dan Semarang, kamu bisa memilih hamper dari SKITCHEN ini. Terlebih, hamper lokal ini menawarkan harga yang terjangkau. Jadi kamu tidak perlu ragu untuk mengirim ke banyak orang.

Nah, buat kamu yang mencari Hamper Jakarta dan ingin order bisa langsung menghubungi WhatsApp admin SKITCHEN Indonesia di 081228785590 atau bisa ke Tokopedia dan Shopee SKITCHEN Indonesia ya.

Untuk penjualan hamper ini terbatas untuk wilayah Jakarta dan Semarang, dan hanya bisa diantar oleh Grab/Gojek/Sameday saja. Khusus Semarang bisa pick up sendiri.

Yuk, order sekarang sebelum kehabisan!

Monosodium glutamat (MSG) atau micin sering dihindari dalam proses memasak karena dianggap berbahaya, mengganggu kesehatan dan tidak sehat.

Beberapa orang bahkan menyebut micin bisa menurunkan kepintaran dan membuat otak menjadi ‘lemot’.

Lantas, benarkah micin berbahaya? Lalu bagaimana micin mempunyai reputasi dan stigma buruk di masyarakat? Berikut SKITCHEN akan membahasnya satu-persatu.

Baca juga artikel kesehatan lainnya di sini.

Apa itu micin?

Monosodium glutamat (MSG) atau biasa dikenal sebagai micin merupakan penguat rasa yang memberikan sentuhan ‘umami’ pada banyak hidangan. MSG ditemukan oleh ahli kimia Jepang bernama Kikunae Ikeda.

Bahan utama micin adalah glutamat, yakni senyawa alami yang ditemukan di dalam makanan mulai dari ASI hingga keju parmesan. Saat ini, micin sudah diproduksi secara massal melalui proses pabrikan.

Apakah micin berbahaya?

MSG aman ditambahkan ke dalam masakan, bahkan sebenarnya tubuh kita memproduksi sendiri asam glutamat, yang juga terdapat dalam banyak makanan segar seperti tomat dan keju.

Dilansir dalam BBC News sebuah penelitian ilmiah pada tahun 2019 dalam jurnal Food Science and Food Safety menyimpulkan bahwa klaim atau tuduhan MSG menjadi penyebab berbagai macam penyakit adalah tidak berdasar.

Bahkan Badan Pengawas Obat Makanan Amerika Serikat (FDA) menyatakan MSG “aman digunakan” dan memiliki label resmi, GRAS.

GRAS merupakan pernyataan aman bagi bahan tambahan pangan, termasuk pemanis buatan untuk ditambahkan ke dalam produk pangan sesuai ketentuan.

Lantas, mengapa micin memiliki reputasi yang buruk?

Sebagian kecil orang memang memiliki sensitif terhadap MSG, sama seperti orang yang sensitif terhadap telur, susu, dll. Namun, sampai saat ini belum ada bukti yang menyatakan bahwa micin tidak sehat dan menyebabkan berbagai penyakit.

Pada tahun 1968 sebuah jurnal di New England Journal of Medicine menyebut bahwa makanan China telah membuat sakit dan mengakibatkan beberapa gejala buruk, seperti sakit kepala, pusing, mati rasa dan kelemahan.

Kemudian pada tahun 1993, isu tersebut semakian berkembang di masyarakat Amerika dan memunculkan ketakutan dan tumbuh menjadi “Chinese Restaurant Syndrome”.

Chinese Restaurant Syndrome adalah sekelompok gejala (seperti mati rasa, sakit kepala, pusing hingga jantung berdebar) yang dianggap terjadi akibat memakan makanan dari restoran Cina, di mana kebanyakan restoran Cina memakai bumbu MSG.

Faktanya, kabar tersebut adalah bohong dan merupakan mitos belaka. Hal itu dilakukan sebagai tindakan kebencian atau rasisme anti-Asia oleh masyarakat Amerika pada saat itu.

Namun sayangnya, sampai saat ini masih banyak yang beranggapan bahwa micin benar berbahaya dan bisa menimbulkan berbagai efek samping hingga penyakit. Meskipun, FDA dan banyak penelitan sudah membuktikan bahwa MSG aman dikonsumsi.

Jadi gimana, apakah kamu masih takut terhadap MSG atau micin?

SKITCHEN Indonesia akan menghadiri pameran dagang makanan dan minuman terkemuka di Asia, yakni Pameran Food Hotel Asia (FHA) HoReCa 2022 pada 25-28 Oktober di Singapore EXPO.

FHA HoReCa sendiri merupakan kegiatan eksibisi industri makanan dan minuman terbesar se-Asia yang selalu ditunggu para pelaku bisnis dari seluruh dunia. Dan SKITCHEN menjadi salah satu peserta pameran dari Indonesia.

Animo luar biasa dari pengunjung

Diperkirakan lebih dari 25.000 pengunjung akan datang dan mengunjungi 800 peserta pameran yang berasal dari 30+ negara dan wilayah. Ini merupakan kegiatan pertama pasca pandemi sejak tahun 2018.

Dengan ini SKITCHEN siap membawa produk cast iron asli buatan Indonesia ke kancah internasional. Harapannya tentu saja membuka peluang bisnis ke berbagai negara juga mendorong potensi kerja sama antara perusahaan internasional dengan pelaku usaha di Indonesia.

Lokasi strategis

Untuk para pengunjung, SKITCHEN akan berada di Hall 6 Blok 1 nomor 03. Dari pintu masuk Hall 6, kamu langsung belok kanan dan melewati 1 blok. Lalu belok kiri dan kamu menemukan booth SKITCHEN.

Di sana kamu akan melihat penampilan terbaik dari produk-produk kami. Kamu bebas bertanya dan konsultasi langsung mengenai kerja sama atau product knoeledge kepada tim kami.

Membawa semua produk SKITCHEN

Pada kesempatan kali ini, kami ingin menunjukkan semua masterpiece SKITCHEN dan membawa semua produk untuk dipamerkan di acara FHA HoReCa. Ada berbagai macam produk yang cocok untuk industri rumahan, restoran, hotel bahkan retail.

Tidak menutup kemungkinan kami untuk memproduksi produk-produk sesuai permintaan industri, jadi manfaatkan kesempatan ini sebaik-baiknya ya. Datang dan kunjungi booth kami!

Siap bersaing dengan produk luar negeri

SKITCHEN merupakan brand alat masak dari Indonesia dengan kualitas global sehingga mampu bersaing dengan produk luar negeri. Semua sumber bahan baku hingga proses produksi dilakukan di Indonesia, sehingga kualitas produk diawasi dengan ketat dan memastikan harga tetap terjangkau.

HIV/AIDS penyakit yang kerap mendapat stigma negatif dari masyarakat. Akibatnya penderitanya kurang mendapat perhatian bahkan sering dipandang sebelah mata. Ini jadi salah satu alasan kenapa anak-anak Yayasan Lentera (Yayasan yang menampung anak-anak dengan HIV/AIDS) tidak pernah pergi ke taman bermain.

Mereka tidak bisa pergi karena stigma negatif penyakitnya. Melihat hal itu, kami sangat ingin membantu dan mengembalikan masa kecilnya yang terampas.

Pada Sabtu, 8 Oktober 2022 lalu, kami SKITCHEN dan Yayasan Bersama Kita Peduli mengajak anak-anak ini untuk pergi bermain di taman hiburan Saloka Theme Park, Salatiga.

Pertama kali mereka akan berlibur ke taman hiburan

Sejak awal sampai, anak-anak sangat antusias. Mereka tidak sabar bisa masuk dan bermain, hal yang sulit dilakukan untuk mereka.

Anak-anak ini langsung mengantri ke beberapa permainan yang tersedia di Saloka. Hari itu mereka ditemani oleh pendamping dari Yayasan Lentera, Yayasan Bersama Kita Peduli, Gunungan dan SKITCHEN.

Momen kali ini sangat berharga dan membahagiakan bagi anak-anak dari Yayasan Lentera Solo.

Hasil dari galang dana SKITCHEN Indonesia x Yayasan Bersama Kita Peduli

Anak-anak penderita HIV/AIDS dari Yayasan Lentera tidak pernah pergi ke taman bermain. Untuk SKITCHEN dan Yayasan Bersama Kita Peduli menggalang dana.

Penggalangan dana sudah dilakukan melalui kitabisa.com pada tanggal 4-29 September 2022. Kami juga menjual #SKITCHENTeamChildren exclusive tote bag yang seluruh penghasilannya disumbangkan ke Yayasan Lentera. Selain itu, 20% penjualan Helsinki Skillet akan disumbangkan ke Yayasan Lentera.

Total dana yang terkumpul sebesar Rp 21.000.000 yang langsung diserahkan oleh pengurus Yayasan Bersama Kita Peduli untuk selanjutnya diberikan ke Yayasan Lentera.

Pengawasan ketat dari para pendamping

Anak-anak pengidap HIV/AIDS memiliki imun yang sangat rentan. Mereka membutuhkan pengawasan ketat dari para pendamping, terutama ketika beraktivitas di luar ruangan.

Kami mengajak lebih dari 25 pendamping untuk menemani dan mendampingi aktivitas anak-anak Yayasan Lentera, di Saloka Park.

Bermain Hingga Lupa Waktu

Anak-anak Yayasan Lentera sangat bahagia, sehingga mereka keasyikan bermain sampai menambah durasi kegiatan. Semula acara dijadwalkan dari pukul 10.00 – 12.00, diperpanjang hingga 13.30.

Mereka tidak ingin melewatkan momen langka untuk bisa bermain di taman hiburan, hal yang tidak pernah dilakukan sebelumnya.

Untuk itu, anak-anak ini mencoba semua wahana permainan, bahkan ada beberapa anak yang mencoba tidak hanya sekali, tapi sampai dua atau tiga kali.

SKITCHEN Indonesia memperluas jangkauannya dengan membuka gerai baru mulai Oktober 2022. Gerai ini berlokasi di Lantai Dasar The Dharmawangsa Square, Jakarta Selatan.

Pembukaan gerai ini sudah lama dinantikan oleh pelanggan setia SKITCHEN, khususnya di wilayah Jakarta dan sekitarnya.

Bisa melihat produk secara langsung

Salah satu keinginan pelanggan SKITCHEN adalah bisa melihat produk cast iron lebih dekat dan memegang secara langsung. Sebab, beberapa orang kesulitan membayangkan ukuran dan bentuk apabila tidak melihat secara langsung.

Hadirnya gerai, bisa menjadi solusi pelanggan SKITCHEN untuk membeli produk sesuai kebutuhan dan keinginan.

Lokasi strategis 

Gerai SKITCHEN ini berada di area restoran Italia Mozzeria Deli and Pizzeria, tepatnya di Lantai Ground Jl. Darmawangsa VI No. 38, Darmawangsa, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Bebas konsultasi cast iron

Cast iron memang bukan produk baru, tapi masih banyak yang belum tahu mengenai alat masak ini. Nah, nantinya di gerai Mozzeria, para pelanggan yang datang bisa berkonsultasi langsung dengan ahlinya mengenai seluk beluk cast iron, dari cara pakai hingga perawatannya.

Pelanggan juga bisa berkonsultasi mengenai produk yang paling tepat sesuai kebutuhan.

Yuk datang dan kunjungi gerai SKITCHEN di restoran Italia Mozzeria Deli and Pizzeria, di Darmawangsa Square, Lantai Ground, Jakarta Selatan.

Belakangan ramai diperbincangkan wacana pemerintah mengganti kompor elpiji 4 kg ke kompor listrik. Meskipun dibatalkan, banyak masyarakat yang sudah mengantisipasi migrasi ini di kemudian hari. Salah satunya adalah mulai mencari alat masak yang kompatibel di kompor listrik. Lantas apakah cast iron bisa dipakai di kompor listrik? Berikut ulasannya.

Mengenal kompor listrik

Mengutip dari Forbes, kompor listrik adalah kompor yang bekerja dengan cara mengaliskan arus listrik melalui kumparan logam yang ada di bawah permukaan kompor. Arus listrik ini akan mengirimkan panas yang bisa digunakan untuk memasak.

Keunggulan kompor listrik

Kompor listrik dianggap lebih mudah aman dan efisien. Keunggulan kompor listrik yakni mudah dipasang, mampu mengontrol suhu saat memasak serta bisa mencapai suhu tinggi dibanding kompor induksi.

Kelemahan kompor listrik

Adapun kekurangannya yakni tidak aman untuk anak-anak karena membutuhkan waktu yang lebih lama untuk menunggu kompor yang panas menjadi dingin.

Sekali lagi, kompor listrik dengan kompor induksi berbeda ya teman-teman. Meski sama-sama menggunakan listrik, kompor induksi menggunakan radiasi eletromagnetik untuk memanaskan alat masak secara langsung dan lebih cepat.

Cast iron bisa dipakai di kompor listrik

Salah satu keresahan masyarakat akibat wacana pemerintah tersebut adalah ketakutan akan alat masak yang tidak kompatibel di kompor listrik. Sebab, ada berbagai jenis dan model alat masak yang tidak semuanya bisa dipakai di kompor listrik.

Namun, jika kamu memiliki cast iron kamu tidak perlu khawatir karena alat masak dari besi cor bisa dan aman digunakan di kompor listrik. Bahkan, panci cast iron menjadi salah satu rekomendasi alat masak yang wajib dimiliki.

Pilih model cast iron yang tepat

Kompor listrik memiliki permukaan yang datar sangat berbeda dengan kompor gas yang cenderung cekung. Hal ini membuat kompor listrik tidak bisa dipakai untuk sembarang model alat masak.

Pastikan alat masak memiliki permukaan yang datar dan bisa menempel langsung ke permukaan kompor listrik. Untuk itu beberapa produk SKITCHEN yang cocok dipakai di kompor listrik di antaranya ada Stockholm Series, Helsinki Skillet, Sabang Deep Skillet, Dutch Oven Series, Hakone Hot Pot, Palermo Series, Berlin Pan Series, Giza grill pan dan Brisbane Series.

Nah, sudah tahu kan kalau cast iron bisa dipakai di kompor listrik. Jadi jangan khawatir jika kamu sudah punya cast iron atau hendak membeli cast iron. Kamu bisa berjaga-jaga siapa tahu pemerintah kembali mencanangkan migrasi ini lagi.

Warga Makassar dan sekitarnya persiapkan diri kalian buat datang ke acara “Garden Party by Aaron & Noraa and Echalote” tanggal 17-18 September 2022, karena SKITCHEN bakalan ada di sana dan menyapa SKITCHENERS Makassar.

Nggak cuma SKITCHEN, masih banyak brand-brand lain yang ikut memeriahkan acara Garden Party ini. Akan ada banyak kegiatan yang pastinya sayang untuk dilewatkan. Kapan lagi SKITCHEN bakal ke Makassar, jadi jangan sampai ketinggalan ya!

Digelar di Echalote

Buat warga Makassar mungkin sudah tidak asing dengan Echalote kan? Salah satu restoran yang menyajikan berbagai macam menu Indonesia dan steak sebagai andalannya. Bertempat di Jalan A.P Pettarani no 80, Makassar, Echalote memiliki lokasi strategis. Bangunan dan interior yang estetik sehingga cocok sekali dijadikan sebagai tempat menggelar garden party hingga intimate wedding.

Akan ada cooking live demo

Salah satu acara yang wajib kamu nantikan adalah ada demo masak langsung dari SKITCHEN. Yes, benar sekali, buat kamu yang sudah mengikuti SKITCHEN, kami cukup jarang mengadakan live cooking demo, sehingga kegiatan ini patut kamu nantikan. Kami juga mengundang chef profesional yang akan memasak di tempat. Selain itu, kami akan mengadakan live Instagram di @skitchen_idn, sehingga kamu yang tidak bisa hadir bisa menonton demo masaknya.

Adapun, acara cooking live demo ini akan digelar pada hari Minggu, 18 September 2022 pukul 13.00 WITA. Jadi, tunggu apa lagi, catat tanggalnya dan siapkan alat tulisnya!

Konsultasi gratis seputar cast iron

Selain menggelar acara cooking live, SKITCHEN juga akan menggelar konsultasi gratis seputar cast iron. Pengunjung bisa bertanya, merasakan pengalaman melihat dan menyentuh cast iron SKITCHEN secara langsung. Kami paham, untuk kebutuhan alat masak lebih mantep kalau melihat barangnya langsung. Bukan begitu SKITCHENERS?

Selain konsultasi gratis, kami juga menyediakan fun games lho. Hadiahnya ngga main-main, akan ada produk gratis, merchandise limited edition dan juga kupon diskon untuk pembelian secara langsung. Siapapun bisa ikut bermain, asal datang ke Echalote ya.

Acara terbuka untuk umum

Satu yang paling penting buat kamu, yakni acara Garden Party ini terbuka untuk umum. Jadi siapapun bisa bergabung. Ajak suami, anak, keluarga, saudara, teman buat datang ke Echalote ya. Tentunya tetap memperhatikan protokol kesehatan, memakai masker dan menjaga jarak.

Banyak brand yang bergabung

SKITCHEN tidak sendirian, acara Garden Party by Aaron & Noraa and Echalote ini akan dihadiri oleh 7 brand lain, di antaranya Bloesom, Nama, Nocan, Nous Fragrances, Mainanmks, Hamperfied dan Yupita Shop.

Nah, sudah siap untuk bergabung kan? Kami tunggu kedatangan kamu di Echalote pada 17-18 September mulai pukul 10.00 – 20.00 WITA ya. See you!

HIV/AIDS, salah satu penyakit yang banyak ditakuti oleh semua orang. Bukan hanya karena virusnya berbahaya, melainkan juga stigma negatif yang melekat. Bagaimana tidak, penyakit ini sering dianggap sebagai kutukan atau akibat dari perbuatan dosa. Padahal hal tersebut tidak 100% benar, tak jarang HIV ditularkan karena ketidaktahuan atau ketidaksengajaan. HIV/AIDS bisa saja ditularkan dari Ibu ke anak saat menyusui atau karena korban kekerasan seksual oleh seseorang yang terinfeksi virus.

Masih banyaknya informasi yang simpang siur hingga bohon atau hoax membuat publik semakin memandang sebelah mata mengenai HIV/AIDS. Untuk itu, mari bersama kita hempaskan stigma negatif HIV/AIDS sebagai salah satu langkah membantu mereka orang dengan HIV AIDS (ODHA).

Penyakit yang disebabkan oleh virus

HIV (human immunodeficiency virus) merupakan virus yang menyerang sistem kekebalan tubuh dengan menginfeksi dan menghancurkan sel CD4. Semakin sedikit sel CD4, maka daya tahan tubuh akan makin melemah sehingga tubuh rentan diserang berbagai penyakit.

Bagaimana HIV menjadi AIDS?

HIV yang tidak segera tertangani akan berkembang dan menjadi kronis atau biasa disebut dengan AIDS (acquired immunodeficiency syndrome). Dalam kata lain AIDS merupakan stadium akhir dari infeksi virus HIV.

Pada penderita AIDS sudah tidak memiliki sistem kekebalan tubuh, oleh karena itu semua penyakit dapat dengan mudah masuk dan menginfeksi. Alhasil, penyakit yang tadinya tidak berbahaya bisa menjadi sangat berbahaya bagi penderita AIDS.

Cara penularan penyakit HIV

Penularan HIV terjadi melalui kontak dengan cairan tubuh penderita, seperti kontak seksual, penggunaan narkoba suntikan, kontak dengan cairan darah yang terinfeksi dari ibu ke anak pada proses menyusui.

HIV tidak akan menular melalui udara, air keringat, air mata, air liur, gigitan nyamuk apalagi sentuhan fisik.

Hingga saat ini belum ditemukan obat yang mampu menyembuhkan penyakit HIV, tetapi ada obat yang bisa memperlambat perkembangan penyakit ini sehingga meningkatkan harapan hidup penderita.

Stigma negatif terhadap penderita HIV/AIDS

Kurangnya pengetahuan di masyarakat, membuat penderita ODHA (orang dengan HIV dan AIDS) menjadi kaum marginal, bahkan dijauhi oleh keluarganya sendiri.

“Karena stigma negatif HIV/AIDS, mereka yang terinfeksi terutama anak-anak menjadi dikucilkan. Mereka bahkan kesulitan hanya untuk sekedar bersekolah dan bermain di tempat umum,” ucap Gerry salah satu koordinator dari Kita Peduli.

Penderita HIV/AIDS sudah cukup menderita, ditambah dengan adanya stigma negatif di masyarakat yang menyebut penderita HIV sebagai azab atau penyakit aib. Hal tersebut akan membuat mental pasien semakin down.

Bantu penderita HIV/AIDS

Melihat fenomena ini, SKITCHEN merasa perlu membantu mengikis stigma negatif yang dimiliki para penderita HIV/AIDS, terkhusus anak-anak.

Karena kebanyakan dari mereka menderita HIV akibat ditularkan dari Ibu saat menyusui, atau karena korban pemerkosaan. Oleh karena itu, rasanya tidak adil bagi mereka sampai harus dikucilkan dan tidak bisa mendapat hak sebagaimana warga negara lain.

Para penderita HIV/AIDS punya hak yang sama, hak untuk bersekolah maupun hak untuk bermain. Terlebih, penularan HIV tidak semudah seperti flu yang hanya melalui udara sehingga masyarakat tidak perlu khawatir berlebihan. Sekali lagi HIV tidak akan menular melalui udara, air liur, keringat maupun sentuhan tangan.

Untuk itu, kita di sini menggalang dana untuk membantu anak-anak penderita HIV/AIDS di Yayasan Lentera Solo. Yuk, dukung dan bantu anak-anak untuk bisa bersekolah, bermain dan hidup dengan normal layaknya anak-anak lain.

Klik link berikut untuk donasi. Kamu juga bisa membeli produk kami sekaligus berdonasi. Beli produk sekarang.